Contents

Mengatasi Error found when loading /etc/profile Di Linux

Contents

Intro

Pernahkah rekan-rekan mengalami error saat akan login ke linux seperti ini? 2 hari yang lalu saya sempat mengalami error seperti ini saat login ke komputer saya. Saat booting hingga tampil login screen berjalan normal tanpa ada masalah. Namun setelah saya memasukkan password, kemudian muncul error dengan pesan:

Error found when loading /etc/profile:

/etc/profile: line 1: syntax error near unexpected token `('
/etc/profile: line 1: `# etc/profile: system-wide .profile file for the
Bourne shell (sh(1))'

As a result the session will not be configured correctly.
You should fix the problem as soon as feasible.

Berdasarkan informasi dari pesan error yang tampil, sistem mengalami error ketika membaca file /etc/profile. Ketika diingat, memang saat menggunakan komputer terakhir kali, saya sempat mengubah file /etc/profile namun dibatalkan. Tetapi sepertinya file tersebut terubah tanpa saya sadari dan tersimpan dengan syntax yang salah. Yang sedikit membuat masalah adalah keyboard dan mouse tidak dapat digunakan dengan normal. Walaupun dilayar ada tombol OK tapi itu tidak dapat di klik, tombol enter tidak berfungsi dan mouse pun tidak dapat digerakkan.

Solusi

Solusinya adalah kita memanfaatkan fitur virtual console. Saya belum menemukan nama resmi dari fitur ini, tetapi di beberapa artikel salah satunya di blog developer redhat menyebut fitur ini dengan nama virtual console. Singkatnya dengan virtual console kita bisa memiliki beberapa display baik itu berupa GUI ataupun CLI dengan menggunakan user yang berbeda. Langkah-langkahnya seperti ini:

  1. Tekan kombinasi tombol ctrl + alt + f3 hingga muncul tampilan login console. Jika gagal, bisa mencoba tombol fungsi lain seperti f2, f4 atau f5.

    /media/2022/08/Tty-Login.jpg
    Login Tty

  2. Masukkan username dan password.

  3. Perbaiki file yang bermasalah yaitu /etc/profile. Pada kasus saya, file tersebut bermasalah dikarenakan ada backslash pada awal baris pertama yang seharusnya baris tersebut merupakan komentar. Sebagai referensi, dibawah ini merupakan file default /etc/profile pada ubuntu 20.04.

    # /etc/profile: system-wide .profile file for the Bourne shell (sh(1))
    # and Bourne compatible shells (bash(1), ksh(1), ash(1), ...).
    
    if [ "${PS1-}" ]; then
      if [ "${BASH-}" ] && [ "$BASH" != "/bin/sh" ]; then
        # The file bash.bashrc already sets the default PS1.
        # PS1='\h:\w\$ '
        if [ -f /etc/bash.bashrc ]; then
          . /etc/bash.bashrc
        fi
      else
        if [ "`id -u`" -eq 0 ]; then
          PS1='# '
        else
          PS1='$ '
        fi
      fi
    fi
    
    if [ -d /etc/profile.d ]; then
      for i in /etc/profile.d/*.sh; do
        if [ -r $i ]; then
          . $i
        fi
      done
      unset i
    fi
    
  4. Setelah itu matikan, dan hidupkan kemabali komputer.

Mengatasi Error found when loading /etc/profile

Note
Pada kasus ini, saya menggunakan OS Linux Distro Ubuntu 20.04. Pada Linux lain mungkin ada yang berbeda.

Demikian cara mengatasi error found when loading etc profile di linux. Jika rekan-rekan pernah mengalami hal yang sejenis boleh share di komentar. Terima kasih.